Sabtu, 19 November 2011

AWAS VIRUS TROJAN BARU SERANG MAC OS X !!

Untuk pengguna Macintosh, hati-hati dengan sebuah virus yang mempunyai jenis kelamin Trojan Baru yang dapat merusak kinerja sistem operasi Mac OS X. Menurut sebuah perusahaan anti virus, Cara kerja virus trojan Mac OS X ini dengan mengambil alih memori komputer untuk membuat Bitcoin, sebuah mata uang virtual yang akan didistribusikan melalui situs torrent. Dalam kerjanya nanti virus yang mempunyai nama OSX/Miner-D ini akan menginstall sebuah aplikasi berbasis Java bernama DiabloMiner yang akan menggunakan graphic processing unit (GPU) Macintosh untuk membuat Bitcoin sebanyak mungkin. Virus bersama aplikasi jahatnya kemudian akan bersembunyi di dalam aplikasi lain dan akan mencuri data personal pengguna. Virus trojan ini termasuk dalam golongan malware dan spyware karena selain merusak kinerja, dia juga mengintip dan mengambil data pengguna. Karena keahliannya OSX/Miner-D mendapat julukan DevilRobber. Gejala awal komputer Mac yang terindikasi virus ini adalah menurunnya kinerja komputer secara drastis.

Demikian info yang saya baca dari Teleplus semoga bisa bermanfaat buat kamu semua dan waspada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.